Tapin Borong Medali Emas Panjat Tebing

Tapin Borong Medali Emas Panjat Tebing

Tapin Borong Medali Kejuaraan Panjat Tebing
 
RANTAU,- Meraih 10 emas, 4 perak dan 6 perunggu, Kab.Tapin meraih juara umum pada kejuaraan provinsi Kejurprov Panjat Tebing yang digelar di Kab.Tanah Laut belum lama tadi.
 
Bertepatan dengan apel pagi (senin 08/07/2019) dihalaman Kantor Pemda Tapin, Bupati Tapin HM Arifin Arpan MM secara simbolis mengalungkan medali juara kepada para atlit yang telah mengharumkan nama Kab.Tapin.
 
Pada Kejurparov Panjat Tebing yang digelar Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI), Kab.Tapin meraih 10 medali emas, 4 perak dan 6 perunggu, hal itu menempatkat Kab.Tapin diurutan pertama dan meriah juara umum.
 
Pada ketegori speed WR senior putra, tiga atlit Tapin berhasil meraih emas atas nama M Syarwani, Rahmawati Maulida, M Firdan Ardhika dan M Riski Azhar sedang medali perak diraih M Edward Ansari dan Perunggu diraih M Ferza Pernanda Abdi dan M Firdhan Ardika.
 
Kategori Lead Junior Putri satu emas yang diraih Rahmawati Maulida dan M Maulidi Sani meraih emas pada kategori  Lead Youth C Putra dan perak diraih M Abdul Wahid dan Fathurrahman sedang medali perunggu diraih M Sarwani pada kategori Lead Junior Putra.
 
4 (empat) medali emas lainnya diraih oleh M Firdan Ardika, Rahmawati Maulida, M Ferza Fernanda Abdi dan M Firdan Ardhika masing-masing pada kategori Lead Youth B Putra, Baoulder Junior Putri, Baoulder Youth A Putra dan  Boulder B Youth Putra.
 
Perak M Najmi Padillah pada kategori Boulder Senior Putra dan tiga perunggu masing-masing M Risky Azhar, M El Farezi Redki dan M Syarwani pada masing-masing kategori Lead Youth A Putra, Lead Senior Putra dan Boulder Senior Putra.
 
Berharap atlit panjar tebing kita dapat masuk seleksi Pra PON, karena nantinya atlit-atlit panjat tebing akan dikumpulkan untuk dipilih sebagai perwakilan menuju PON di Papua.
 
"Karena itu emoga apa yang telah disumbangkan atlit-atlit dari Kab.Tapin prestasinya terus meningkat," jelas Mukriyani.
 
Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Ir N Nordin MS mengucapkan terima kasih kepada KONI dan Dispora Tapin atas support dan dukungan sehingga Atlit FPTI Kab.Tapin dapat meraih prestasi yang membanggakan pada Kejurda Panjat Tebing.
 
Dan kita tentu sangat mengharapkan atlit-atlit panjat tebing dapat memberikan yang terbaik pada kejuaraan ditingkat nasional nanti," kata Nordin.
 
Ada 16 atlit kita yang pernah bertanding sebagai tim nasional pada asian yuoth 2018 yang mewakili Indonesia di Cina,
"Untuk mempersiapkan itu kita berharap tidak hanya prestasi yang diraih tetapi pencapaiannya." imbuh Nordin.


Previous
Next Post »

Diskominfo Siap Mensukseskan Asian Games 2018

Diskominfo Siap Mensukseskan Asian Games 2018